Sunday, 8 September 2024
Cetak Foto Nyatanya Baik untuk Perkembangan Anak, Mengapa Demikian?

Mencetak foto adalah cara terbaik untuk merangkai memori supaya tak terlupakan. Apalagi kalau tiap momen disimpan dalam album foto yang berbeda-beda, jadi Anda memiliki rangkaian utuh setiap kejadian. Sehingga tidak akan lupa tiap momen spesial yang dilewati.

Berfikir lebih baik menyimpannya di memory card saja? Ingat, tidak ada jaminan bahwa beberapa tahun ke depan, foto yang Anda simpan di card memory tetap bisa diakses. Bisa saja ada memory card model terbaru. Jika Anda menyimpannya di penyimpanan berbasis cloud, juga tidak ada jaminan perusahaan penyedia layanan tetap bertahan di tahun-tahun mendatang. Sehingga tidak ada tempat paling aman untuk menyimpan foto dibanding mencetaknya.

Nah, tahukah Anda kalau mencetak foto juga bisa membantu tumbuh kembang anak?

 

Manfaat Cetak Foto untuk Anak

 

Sekarang semuanya serba digital, jadi banyak orang yang sudah tidak mencetak atau print foto lagi seperti dulu. Foto hanya disimpan di dalam gadget atau perangkat memori. Padahal membiarkan anak-anak melihat foto mereka ternyata banyak manfaatnya. Apa saja manfaat tersebut?

 

1. Menciptakan Momen Bahagia Bersama Keluarga

Menciptakan momen bahagia di keluarga tidak perlu pergi dan mencari aktivitas di luar rumah. Melihat buku album foto dari berbagai momen bisa jadi satu kegiatan simpel tapi sangat menghibur. Ceritakan satu-persatu tiap momen yang terjadi di photobook.  

 

Orang tua bisa menciptakan suasana berkomunikasi dengan anak yang menyenangkan. Dengan begitu, hubungan dengan anak dan antara anak-anak dan saudaranya jadi terjalin lebih dekat. Anak-anak akan merasa senang, aktivitas simpel ini bisa mereka ingat hingga dewasa.

 

2. Memberi Rasa Aman Bagi Anak

Bagi orang dewasa, melihat-lihat foto mungkin sekadar menyenangkan saja, kembali teringat ke berbagai momen yang sudah lalu. Tapi bagi anak-anak, hanya dengan melihat foto sendiri atau keluarga bisa memberikan mereka rasa aman berada di dalam keluarga.

Kalau dibiasakan, tiap momen di keluarga ada fotonya, maka anak-anak akan mendapatkan rasa memiliki yang lebih kuat di keluarga. Ini bisa membuat mereka lebih menyayangi anggota keluarganya. Entah itu pada orang tua, kakek dan nenek, dan juga saudara-saudaranya. Tumbuh dengan cinta tentu penting untuk anak-anak. Anak-anak pun akan merasa bahwa keberadaan mereka penting dalam keluarga.

 

3. Mengajarkan Anak-anak untuk Kreatif

Kalau sudah punya foto-foto di tiap momen bersama keluarga, akan lebih baik kalau foto diatur di dalam album yang teratur. Proses ini bisa Anda lakukan dengan anak-anak. Libatkan mereka supaya kreativitasnya bisa berkembang.

 

Untuk anak-anak yang usianya masih kecil, bisa beri tugas yang paling simpel seperti menempel foto. Sedangkan untuk yang lebih besar, bisa beri tugas menghias album foto. Selain mendekatkan hubungan antara orang tua dengan anak dan saudaranya, kreativitas anak juga bisa dipicu.

 

Baca Juga: Begini Penjelasan Photobook, Kumpulan Potret Kenangan dalam Sebuah Buku

 

Tips Mencetak Foto

 

Kalau dulu mencetak foto hanya bisa dilakukan di jasa percetakan foto, sekarang Anda bisa mencetak foto sendiri, asalkan punya printernya. Ada beberapa tips mencetak foto sendiri, yaitu:

1. Pilih Kertas yang Tepat

Ada banyak pilihan kertas untuk cetak foto di pasaran. Misalnya saja kertas matte, glossy, metalik, baryta, dan masih banyak lagi. Jenis yang banyak tersedia adalah matte dan glossy. Pilih kertas sesuai selera dan pastikan sesuai dengan budget Anda.

 

2. Edit Secukupnya

Saat ini software dan aplikasi edit foto sangat menjamur. Kita bisa berkreasi sesuka hati. Hasil foto yang baik diperlihatkan untuk anak-anak adalah yang sealami mungkin. Jadi pastikan tidak mengubah terlalu banyak, untuk menjernihkan saja.

 

3. Lakukan Soft Proofing

Biasanya di software editing sudah ada fitur soft proofing. Menggunakan fitur ini, kita bisa cek dulu apakah warna yang kita inginkan bisa keluar dengan printer yang kita punya dan kertas yang kita gunakan. Bisa saja hasilnya belum sesuai keinginan. Setelah soft proofing, kita bisa mengeditnya lagi sampai hasilnya lebih sesuai keinginan atau setidaknya paling mendekati.

 

4. Cek Warna dalam Pencahayaan yang Baik

Sangat disarankan kalau kita mengedit foto sebelum dicetak harus dilakukan di ruangan yang pencahayaannya baik, supaya hasil dan warnanya akurat. Sebisa mungkin cek hasil akhir di ruangan yang cukup sinar dari luar atau lampunya sangat terang, jadi hasilnya tidak mengecewakan.

 

Bagaimana kalau Anda tak punya printer dan material cetak foto yang berkualitas? Tenang saja. Anda bisa langsung kunjungi tempat cetak foto terdekat. Tentu harus pilih yang terpercaya dan hasil cetaknya bisa diandalkan. Misalnya saja datang langsung ke Bintang Sempurna, sebuah percetakan yang sudah teruji dan beroperasi sejak tahun 1989.

 

Di Bintang Sempurna Anda bisa puas konsultasi dengan CS Bintang Sempurna untuk hasil foto atau buku album maksimal menggunakan material kertas dan tinta yang tepat. Silakan konsultasikan apa yang Anda butuhkan.

 

Anda bisa langsung kunjungi Bintang Sempurna sekarang di Jl. Bendungan Hilir No.46, RT.8/RW.1, Bend. Hilir, Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat. Atau bisa juga hubungi Customer Service di +62 821-6665-5000 untuk konsultasi cetak foto Anda. 

 

Kalau tak mau repot datang, Anda juga bisa cetak foto online. Tinggal buka saja onlineprint.co.id, platform cetak online milik Bintang Sempurna.